Rekomendasi Buku Bacaan Untuk me-Refresh kembali Pikiran Setelah Libur Panjang

Akhir pekan menjadi hal yang ditunggu-tunggu oleh kalangan pelajar, mahasiswa, bahkan pekerja. Biasanya mereka menggunakan waktu akhir pekan dengan berlibur, bersantai dirumah bersama keluarga serta sekadar menonton video atau film hiburan di youtube. Di youtube sendiri sekarang telah banyak tersedia video-video yang menghibur entah itu berupa film maupun sketsa. Namun selain memberikan hiburan, ada juga video yang memberikan edukasi. Jadi, antara hiburan dan edukasi kita dapatkan sekaligus dalam menonton satu video. Seperti yang ada di youtube chanel Pertamat Tv.

Berbicara mengenai liburan atau akhir pekan, pasti hal tersebut menjadi kebahagiaan tersendiri dibenak kita setelah fisik dan pikiran bekerja keras. Apalagi jika mendapati libur panjang pasti akan ada agenda yang sangat mengasyikan, bukan? Namun setelah masa akhir pekan usai kita harus kembali ke aktivitas seperti biasa. Kembali bekerja, kuliah, sekolah, dan sebagainya. Fisik dan pikiran yang santai di akhir pekan harus siap melek kembali. Pastinya butuh waktu untuk kembali menyesuaikan diri. 
 

Nah maka dari itu, kalian perlu membaca buku untuk me-refresh kembali pikiran yang telah terbawa hawa liburan. Tidak perlu buku yang berat alurnya namun cukup untuk memancing kembali otak agak fresh. Berikut beberapa buku yang bisa kalian baca untuk menemani dan me-refresh pikiran setelah liburan agar tidak kaget saat mulai beraktivitas kembali dengan pekerjaan, sekolah maupun kuliah.

1. Bumi - Tere Liye


Novel ini bercerita tentang Raib gadis 15 tahun yang mempunyai kemampuan yang tidak biasa. Dia bisa menghilang. Alur cerita dalam novel ini tidak berat namun sangat asyik untuk diikuti. Terlebih novel ini merupakan novel berseri, dan  Bumi adalah serial pertamanya. Serial lain ada seperti Bulan, Matahari, Bintang, Ceroz dan Batozar, Komet. Bagaimana? Menarik bukan?

2. The Orange Girl - Jostein Gaarder



Novel yang satu ini merupakan novel karangan Jostein Gaarder penulis best seller Dunia Sophie yang luar biasa hebat. Jalan ceritanya menarik sekaligus membuat kita berpikir, bertanya-tanya, dan berandai-andai. Heat berkata bahwa novel ini merupakan sebuah dongeng fantasi modern.

3. Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat - Mark Manson


Buku ini tergolong sebagai buku pengembangan diri yang mewakili generasi sekarang. Hal ini kemudian menjadi salah satu alasan mengapa buku ini menjadi buku terlaris versi New York Times dan Globe and Mail. Mark Manson sendiri merupakan seorang bloger kenamaan dengan berjuta-juta pembaca. Ia tinggal di New York, dan ini merupakan buku pertamanya. Buku ini bercerita tentang kehidupan manusia yang mana memiliki kepedulian terbatas, maka dari itu kita harus bijaksana dalam memberikannya kepada orang ataupun hal lain. Buku ini cocok untuk menjadi motivasi seseorang yang terlalu obsesi dengan kata sempurna, luar biasa karena jika menjadi pecundang pun bukan sebuah masalah. Yang menjadi masalah adalah ketika kita tidak menerimanya.

4.The Art Of Listening - Erich Fromm






Buku ini sedikit berat karena berhubungan dengan psikoanalisis. Namun jika kita telaten, buku ini mengasyikan untuk dibaca. Dengan membaca buku ini kita dapat memahami perihal diri kita sendiri dan orang lain. Bahwa jika ingin memahami orang lain, memberikan perasaan dengan orang lain, kita harus memulainya dari diri sendiri terlebih dahulu. Mengapa begitu? Karena semua itu berhubungan dengan efek yang akan muncul setelah kita melakukan hal tersebut.


Itulah beberapa rekomendasi buku yang dapat kalian baca untuk sekadar mengisi waktu luang atau me-refresh pikiran setelah libur panjang. Semoga bermanfaat. Mari budayakan membaca 1 jam setiap harinya :)

Komentar

Postingan Populer