Dunia Sophie ; Novel Filsafat Yang Asik






Dunia Sophie merupakan novel filsafat best seller karya Jostein Gaarder yang berasal dari Norwegia. Dalam beberapa novelnya Garder pun menggunakan anak-anak sebagai sudut pandangnya di mana ia menganggap bahwa anak-anak dan filsuf mempunyai kesamaan yaitu rasa penasaran yang besar akan hal baru yang jarang dimiliki oleh orang dewasa pada umumnya.

Sophie yang diceritakan dalam novel ini merupakan anak gadis yang mendapatkan pesan dari seseorang yang misterius setiap harinya. Pesannya pun mengenai hal-hal yang ada di bumi, mengenai sesuatu yang misterius sehingga pada akhirnya ibu nya khawatir akan dirinya. Akhirnya Sophie pun berbohong kepada ibunya dan menceritakan jujur dengan sahabatnya yang kemudian menemaninya dalam sebuah misi mencari si pengirim surat misterius tersebut. Pemikiran Sophie pun sangat luar biasa dikalangannya.

Membaca novel ini kalian juga bisa sekaligus belajar filsafat sederhana, yang ada dilingkungan. Novel ini memang diterbitkan pada tahun 1991 namun sekarang tercatat sudah diterjemahkan dalam 60 bahasa; terjual lebih dari 40 juta eksemplar dan sampai sekarang masih tersedia toko buku maupun online shop, tak perlu khawatir!

Salam literasi, mari berbagi dan berdiskusi.
Jangan lupa membaca buku ya!

Komentar

Postingan Populer